GAMBARAN KANDUNGAN KALSIUM URINE PADA WANITA LANJUT USIA DI JALAN BALANG BARU

  • Mardiah Mardiah Akademi Analis Kesehatan Muhammadiyah Makassar
Keywords: Kalsium, Metode Sulkowitch, Urine Wanita Lanjut Usia

Abstract

Kalsium adalah mineral yang paling banyak terdapat di dalam tubuh berhubungan dengan sejumlah mekanisme fisiologi tubuh. Kalsium berperan sebagai proses pembentukan tulang dan gigi, dan mencegah osteoporosis pada wanita lanjut usia. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui besarnya ekskresi kalsium melalui urine wanita lanjut usia di Jl.Balang Baru Makassar. Penelitian ini bersifat deskriptif dimana sampel diambil secara Purposive sampling berdasarkan pertimbangan  umur. Pemeriksaan gambaran kalsium urine menggunakan metode Sulkowitch. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 10 sampel urine wanita lanjut usia diperoleh diperoleh 6 orang memiliki kalsium urine normal dan 4 orang lainnya memiliki ekskresi kalsium hiperkalsiuria (eksresi kalsium tinggi). Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa 60% wanita yang telah lanjut usia orang menunjukkan ekskresi kalsium normal, dan 40% wanita yang telah lanjut usia menunjukan ekskresi kalsium tinggi.

Published
2016-12-23
Section
Articles